Sambutan Menkominfo Dalam Peringatan Harkitnas Ke-107 tanggal 20 Mei 2015

Sambutan Menkominfo Dalam Peringatan Harkitnas Ke-107 tanggal 20 Mei 2015

Sahabat Eduakasi yang berbahagia…

Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-107 tahun 2015, tanggal 20 Mei 2015. Berikut sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Republik Indonesia pada upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-107 tahun 2015 selengkapnya sebagai berikut :


Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Salam Sejahtera untuk kita semua

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air,

Pertama-tama, sebagai insan yang beriman, saya mengajak bersama-sama memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas perkenan dan ridho-Nya pula pada pagi hari ini seluruh bangsa Indonesia tetap diberikan kesehatan dan limpahan karunia untuk secara bersamaan menyelenggarakan upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional yang ke 107 tahun 2015.

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air,

Setiap tanggal 20 Mei, bangsa ini memperingati Hari Kebangkitan Nasional, hari yang menjadi momentum perjuangan seluruh rakyat Indonesia. Kebangkitan Nasional merupakan masa bangkitnya semangat nasionalisme, persatuan, kesatuan dan kesadaran sebagai sebuah bangsa untuk memajukan diri melalui gerakan organisasi modern yang sebelumnya tidak pernah muncul selama penjajahan.

Melalui peringatan Harkitnas, marilah kita kenang kembali bagaimana semangat perjuangan The Founding Fathers bangsa besar ini untuk diambil sebagai teladan bagi kita semua. Dokter Wahidin Soedirohoesodo dan Dokter Soetomo telah menanamkan konsep perjuangan intelektual lewat pembentukan organisasi untuk membangun kebersamaan dan persatuan antar elemen bangsa. Proses panjang perjuangan mereka yang dilanjukan para pejuang lain, telah menghasilkan lahimya bangsa besar dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita kenal sekarang ini.

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air,

Perjuangan bangsa Indonesia belum berakhir. Perjuangan ini adalah abadi, untuk menuju Indonesia maju dan modern, berkeadilan, sejahtera, berdemokrasi serta bermartabat. Jika dihitung dari titik awal kebangkitan nasional tahun 1908, berarti kita telah berproses lebih dan seratus tahun menjadi bangsa yang berdaulat, dan secara terus menerus bergelut dengan perubahan. Perubahan-perubahan tersebut, mau tidak mau pasti akan menyatu dan menandai proses perjalanan sejarah bangsa kita. Oleh sebab itu, kita harus tetap waspada dan menjaga konsistensi & kesinambungan nilai-nilai kebangsaan yang telah dirintis oleh pejuang terdahulu.

Sebagaimana kita ketahui dalam visi misi Presiden dan wakil Presiden Jokowi-JK, pembangunan mental dan karakter bangsa menjadi salah satu prioritas utama program pembangunan pemerintahan Indonesia sekarang ini. Pembangunan karakter tidak hanya di jajaran birokrasi pemerintah tetapi juga pada seluruh komponen masyarakat. Pembangunan karakter yang disebut dengan "revolusi mental" tersebut diharapkan akan menghasilkan sumberdaya manusia Indonesia yang kreatif, inovatif, berdedikasi, disiplin, kerja keras dan taat aturan. Berhasilnya pembangunan mental dan karakter yang baik tersebut akan mewujudkan masyarakat yang tertib dan terbuka sebagai modal sosial yang positif bagi kemajuan bangsa.

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air,

Sejalan dengan semangat dan jiwa kebangkitan nasional tersebut, maka peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-107 tahun 2015 ini mengambil tema "MELALUI HARI KEBANGKITAN NASIONAL KITA BANGKITKAN SEMANGAT KERJA KERAS MEWUJUDKAN INDONESIA MAJU DAN SEJAHTERA".

Tema ini mengandung makna bahwa Kebangkitan Nasional sekarang lebih difokuskan pada perwujudan kerja nyata dengan bekerja lebih keras dan bukan sekadar pengembangan wacana. Tuntutan untuk terus maju dan mewujudkan Indonesia sebagai Negara sejahtera telah menjadi pemicu pentingnya merealisasikan semangat kebangkitan nasional dengan kerja keras, kerja cerdas dan produktif.

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air,

Momentum Harkitnas ini juga harus mampu membangkitkan kembali nilai kebersamaan, persatuan dan kesatuan bangsa dalam menghadapi tantangan yang ada dengan menggelorakan rasa bangga dan cinta tanah air. Tidak ada bangsa yang maju tanpa perjuangan dan kerja keras. Tidak ada bangsa yang maju tanpa pengorbanan. Dan Tuhan tidak akan merubah nasib suatu bangsa, kecuali mereka berusaha merubah diri mereka masing-masing.

Tujuan peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke 107 adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan jiwa nasionalisme kebangsaan kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan, menegakkan nilai-nilai demokrasi berlandaskan moral dan etika berbangsa dan bernegara, mempererat persaudaraan untuk mempercepat terwujudnya visi dan misi sebagai bangsa yang maju dan sejahtera dalam bingkai NKRI.

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air,

Demikian, hal-hal yang dapat saya sampaikan dalam kesempatan memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-107 tahun 2015 yang berharga ini. Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi kita semua. Sekali lagi, mari kita maknai peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini dengan kerja nyata yang dilandasi rasa nasionalisme yang sesungguhnya demi mewujudkan Indonesia maju dan sejahtera.

Bekerja, Bekerja dan Bekerja.

Terimakasih

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


                                                                    Menteri Komunikasi dan Informatika,


                                          RUDIANTARA


Untuk download Surat Edaran Peringatan Harkitnas Tahun 2015 dapat diunduh pada links berikut, dan untuk download Sambutan Menkominfo Dalam Peringatan Harkitnas Tahun 2015 di atas dapat diunduh dengan klik di sini. (sumber links unduh file : Kemdikbud.go.id) Semoga bermanfaat dan terimakasih… Salam Edukasi…!

Artikel Terkait:

0 Komentar di "Sambutan Menkominfo Dalam Peringatan Harkitnas Ke-107 tanggal 20 Mei 2015"

Posting Komentar