Sahabat
Edukasi yang berbahagia... Dalam
rangka menjaga keutuhan NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) adalah merupakan tugas TNI (Tentara Nasional Indonesia), sedangkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban bangsa dan negara secara umum dilakukan oleh Polri (Kepolisian Republik Indonesia), akan tetapi di lingkungan masyarakat kecil dalam tingkatan RT / RW.
Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) merupakan salah satu usaha dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban dalam masyarakat setempat.
Dalam pelaksanaan kegiatan ataupun aktivitas Siskamling, dilakukan dengan ronda. Ronda adalah berjalan berkeliling (patroli) untuk menjaga keamanan di kampung / desa
setempat baik dengan jalan kaki ataupun menggunakan kendaraan bermotor. Dan dalam ronda biasanya terbagi menjadi beberapa kelompok untuk berpatroli
menyebar di setiap lini perumahan warga yang termasuk dalam kampung / desa
bersangkutan. Ada juga yang sambil mengambil jimpitan (berupa beras) yang
disiapkan di dalam wadah kecil yang terletak di bagian depan setiap rumah.
Siskamling
(Sistem Keamanan Lingkungan) merupakan upaya bersama dalam meningkatkan sistem
keamanan dan ketertiban masyarakat yang memberikan perlindungan dan pengamanan
bagi masyarakat dengan mengutamakan upaya-upaya pencegahan dan menangkal
bentuk-bentuk ancaman dan gangguan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban
Masyarakat).
Kesadaran
masyarakat dalam berpartisipasi bidang keamanan dan ketertiban, merupakan
potensi pengamanan swakarsa yang perlu dilestarikan dan ditingkatkan guna
menumbuhn kembangkan sikap mental, kepekaan dan daya tanggap setiap warga
masyarakat dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban disetiap dilingkungannya
masing-masing.
Siskamling
juga merupakan salah satu model Polmas (Polisi Masyarakat) dalam memberikan
risribusi komunikasi serta informasi secara external (dari dan bagi masyarakat)
dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat di setiap waktu dan
merupakan potensi pengamanan swakarsa yang berazaskan gotong royong, kerjasama,
budaya paguyuban yang menjiwai dalam setiap kehidupan masyarakat Indonesia
untuk memenuhi kebutuhan rasa aman.
Siskamling
juga merupakan bentuk-bentuk pam swakarsa, merupakan suatu kesatuan komponen
yang saling bergantung dan berhubungan, saling mempengaruhi untuk mendapatkan
hasil daya kemampuan untuk memenuhi kebutuhan rasa aman dan ketertiban masyarakat
dalam upaya mendukung terwujudnya masyarakat madani yang adil, makmur dan
beradap berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Menumbuh
kembangkan sikap mental serta meningkatkan kepekaan masyarakat dan daya tanggap
setiap warga masyarakat, dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban lingkungannya
masing-masing Tujuan utama menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban
masyarakat, serta rasa aman dilingkunganya masing-masing dan terwujudnya
kesadaran warga masyarakat di lingkungannya dalam penanggulangan terhadap
setiap kemungkinan timbulnya gangguan kamtibmas maupun bencana alam.
Berikut
beberapa manfaat ronda dalam sistem keamanan lingkungan di antaranya :
1. Menjaga
keamanan dari pencurian, perampokan, maupun pelanggaran lain yang melanggar
norma-norma hukum, norma susila, maupun norma-norma yang berlaku di masyarakat.
2. Sebagai
upaya antisipasi dalam penanganan masalah yang ditimbulkan karena adanya
ganguan keamanan masyarakat, musibah, dan bencana alam.
3.
Sebagai
sarana mempererat tali silaturahmi antar masyarakat, karena seluruh bagian dari
masyarakat setempat akan diikutsertakan dalam jadwal roda siskamling dengan
penjadwalan / piket.
4. Meningkatkan
rasa kebersamaan antar penghuni suatu kampung / desa ataupun penduduk secara
umum yang tinggal dan atau menetap di lingkungan setempat.
Oleh
karena itu, hendaknya kita sebagai anggota masyarakat sekaligus sebagai warga negara
Indonesia yang baik untuk berpartisipasi aktif dalam upaya bela negara, salah
satunya dengan berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di sekitar
tempat tinggal kita dengan ronda / Siskamling berdasarkan jadwal yang telah
ditetapkan oleh perangkat desa dalam hal ini ketua RT setempat. Semoga
bermanfaat dan terimakasih... Salam Edukasi...!
0 Komentar di "Pengertian, Tujuan, Fungsi / Manfaat Ronda Dalam Siskamling Untuk Keamanan dan Ketertiban di Lingkungan Masyarakat"
Posting Komentar