Sahabat
Edukasi yang berbahagia... Tingkah laku seorang ayah cenderung akan
mempengaruhi pola tingkah laku sang anak pula, terlebih untuk anak laki-laki.
Hal ini saya sendiri rasakan dan alami hampir dalam kehidupan sehari-hari, di
mana anak laki-laki saya cenderung ikut tidur seringkali agak larut malam,
setidaknya dalam 1 minggu hanya sekitar 1 atau 2 malam anak saya tidur cepat
sebelum jam 23.00 WIB.
Tak
hanya pola tidur, namun juga pola aktivitasnya juga cenderung ingin meniru saya
yang seringkali jika malam hari di rumah bekerja di depan laptop dan tentu
dilengkapi dengan mouse untuk mempermudah pekerjaan dan tugas-tugas yang harus
saya selesaikan. Beberapa hal tersebut diantaranya seperti cara pegang mouse,
mengetik, sampai melihat monitor, dan tentu ini bukan hasil yang saya ajarkan,
akan tetapi murni dari pengamatan anak saya dalam setiap harinya. Berikut
beberapa photo yang saya maksudkan tadi:
Dari
uraian singkat ini, saya akan mencoba menarik pelajaran/hikmah yang didapat
dari kejadian ini, ayo Rekan-rekan khususnya yang sudah menjadi seorang ayah,
berkebiasaan baik akan ditiru baik oleh anak-anak kita, tunjukkan bahwasannya
kita bukan hanya dapat bekerja di luar rumah, di rumah pun kita juga bisa
bekerja agar tertanam dalam benak anak kita bahwasannya kita benar-benar
bekerja keras untuk mereka.
Kemudian
yang terpenting juga, jangan lupa, luangkan waktu khusus untuk bermain dengan
sang buah hati, agar mereka tetap mendapatkan hal kasih sayang di sela-sela
kesibukan kita. Saat di rumah, kala kita harus bekerja serius, sebaiknya
siapkan tempat khusus agar mereka tidak mengganggu, akan tetapi kalau pekerjaan
tersebut sekiranya bisa dikerjakan sembari memantau sang anak bermain di
sekitar Anda juga tidak masalah tentunya. Ayo semangat menjadi seorang ayah
yang nantinya akan dapat menginspirasi anak-anak kita... Salam Edukasi...!
0 Komentar di "Anak Laki-laki Yang Cenderung Meniru Kebiasaan Ayahnya Sejak Usia Dini / Balita"
Posting Komentar