Sahabat
Edukasi yang berbahagia… Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia melalui
surat edaran Nomor B-456/M.Sesneg/Set/TU.00.04/06/2020 tentang Penyempurnaan
Penggunaan Tema dan Logo Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan RI Tahun 2020 yang
ditujukan kepada Yth. 1. Pimpinan Lembaga Negara, 2. Menteri Kabinet lndonesia
Maju, 3. Gubernur Bank lndonesia, 4. Jaksa Agung, 5. Panglima Tentara Nasional
lndonesia, 6. Kepala Kepolisian Negara Republik lndonesia, 7. Pimpinan Lembaga
Pemerintah Non-Kementerian, 8. Pimpinan Lembaga Non-Struktural, 9. Para Kepala
Perurakilan Rl di Luar Negeri 10. Gubemur Provinsi di seluruh lndonesia, 11.
Bupati dan Walikota di seluruh lndonesia sebagai berikut:
Dengan
hormat bersama ini kami sampaikan penyempumaan penggunaan tema dan logo untuk
digunakan dalam rangkaian kegiatan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-75 Kemerdekaan
Republik lndonesia Tahun 2020. Penyempurnaan dimaksud adalah penambahan logo
Bangga Buatan lndonesia, untuk digunakan sebagai satu kesatuan dengan logo
Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan Rl Tahun 2020.
Sehubungan
dengan hal tersebut, kami mohon kiranya Bapak/lbu berkenan memperbanyak dan
mensosialisasikannya di lingkungan kerja BapaUlbu serta membantu menyebarluaskannya
kepada masyarakat umum. Softcopy tema dan logo Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan
Rl Tahun 2020 beserta pedomannya dapat diunduh melalui website resmi Kementerian
Sekretariat Negara www-setneg.go.id.
Filosofi Logo
Logo
Bangga Buatan Indonesia meliputi gabungan dari logogram dan logotype dengan sentuhan
modern, terlihat dalam bentuk huruf-huruf dan sederhana secara keseluruhan.
Logogram, digunakan untuk menunjukkan cinta terhadap produk lokal Indonesia.
Juga menggambarkan perasaan bangga terhadap produk lokal Indonesia, sekaligus
menunjukkan kesatuan sebagai satu Indonesia.
Download/unduh
selengkapnya Surat Edaran Menteri Sekretaris Negara tentang Penyempurnaan
Penggunaan Tema dan Logo Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan RI Tahun 2020 beserta
lampiran lengkapnya pada tautan https://www.setneg.go.id.
0 Komentar di "Tema dan Logo Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2020 dan Surat Edaran Menteri Sekretaris Negara tentang Penyempurnaan Penggunaan Tema dan Logo Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan RI Tahun 2020"
Posting Komentar